18 Kepala Sekolah kunjungi SMAN 9 Manado.

18 Kepala Sekolah dan 3 orang pegawai Dinas Pendidikan Kota Tidore Kepulauan mengunjungi SMA Negeri 9 Manado dalam rangka Studi Banding MKKS 2015 hari ini (10/11). Mereka adalah Kepala-kepala sekolah dari SMA Negeri dan Swasta sekota Tidore Kepulauan dan 3 Pegawai Dinas Kota Tidore Kepulauan yaitu dari Seksi Manajemen Mutu, Seksi Pembinaan SMA dan Staf Dikmen. Menurut salah satu kepala sekolah sebenarnya ada 20 Kepala Sekolah yang seharusnya datang tetapi 2 orang Kepala Sekolah berhalangan sehingga yang datang hanya 18 orang.

[dropcaps]K[/dropcaps] edatangan mereka disambut hangat oleh segenap warga sekolah khususnya Kepala Sekolah dan para Wakasek. Setibanya di SMA N 9 Manado para tamu langsung mengikuti presentasi profil sekolah yang dibawakan oleh Kepala SMA N 9 Manado, Dra. Mediatrix M. Ngantung, M.Pd didampingi oleh semua Wakasek, Wakasek Manajemen Mutu, Wakasek Kesiswaan, Wakasek Kurikulum, Wakasek Humas dan Wakasek Sarana dan Prasarana.

12234861_10153547150763673_954526201114864554_n
Kepala – Kepala Sekolah dan Pegawai Dinas Kota Tidore Kepulauan berpose dengan Kepala Sekolah, Wakasek dan beberapa guru SMA N 9 Manado.

Setelah mengikuti presentasi profil sekolah para tamu melihat-lihat keadaan sekolah dan mempelajari sistem yang berjalan di sekolah didampingi oleh para Wakasek SMA N 9 Manado.


“Semua sekolah dimanapun itu berada pasti ada kelebihan dan kekurangannya. Silahkan mencontoh Apa yang baik untuk bisa diaplikasikan di sekolah masing-masing tetapi yang buruk-buruk sebaiknya ditinggalkan saja” Pesan Kepsek SMA N 9 Manado sekaligus mengucapkan terima kasih  kepada Dinas Pendidikan dan kepada kepala-kepala Sekolah SMA Kota Tidore Kepulauan yang telah memilih SMA N 9 Manado sebagai salah satu sekolah tujuan studi banding mereka.